Para anggota TNI yang berseragam loreng dan personel Polri yang juga dengan seragam dinasnya terlihat saling bergotong royong membersihkan kolam pemandian umum milik warga, Minggu 31 Juli 2022.
Mereka saling bahu membahu membersihkan kolam penuh lumut dan lumpur.
Kolam merupakan sumber air bagi warga Kampung Cisalak.
Aksi mereka dibantu oleh warga yang ikut membersihkan tanaman liar dan sampah di sekitar kolam.
Diketahui, aksi gotong royong yang memperlihatkan kekompakan serta sinergi antara TNI-Polri dan warga itu dilakukan di sela-sela program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 yang dilakukan di Kecamatan Cileles dan Cimarga.
“Saat ini kita tengah bergotong royong membersihkan tempat pemandian umum warga di Cileles. Ini dilakukan antara TNI-Polri di sela-sela kesibukan program TMMD,” kata Komandan SSK, Kapten Czi Sulaksana Nurkamal.